Tuesday, May 30, 2017

Tips Deck Clash Royale Untuk Pemula Arena 1

Kali ini saya akan berbagi tips untuk membuat deck bagi kalian yang baru bermain Clash Royale, Saya bukan pro player Clash Royale jadi maaf kalo ada yang kurang dalam tips kali ini, saya sudah bermain Clash Royal sejak awal release sampai sekarang. Saya tidak pernah menggunakan uang dalam account Clash Royale saya jadi murni hanya main gratis. Di bawah ini screen shot ID CR saya masih belum naik di atas 4000 tropi. Sekian perkenalannya sekarang lanjut ke tips.


 Untuk tips pada saat awal main CR, troop yang tersedia masih sedikit jadi masih mudah untuk mempelajari karateristik troop yang akan di gunakan.

Tips untuk membuat deck
    Deck yang bagus untuk di gunakan di awal yaitu menggunakan giant dan di support troop yang memiliki kemampuan jankauan serangan yang jauh atau kemampuan damage area, contohnya musketeer, archer, bomber, withc. baby dragon,  Jangan lupa untuk membawa spell seperti fireball atau arrows. berikut deck rekomendasi dari saya :





Saran dari saya jangan membuat deck dengan Elixir Cost yang terlalu tinggi, kalu bisa di usahakan di bawah 4.

Sekian dulu tips deck Clash Royale dari saya, untuk cara bermainnya nanti saya buat di artikel berikutnya. Semoga bisa membatu kalian yang baru bermain Clash Royale.




!!!SEMOGA SUKSES!!!















Thursday, April 6, 2017

Pengalaman Tes Kerja di BANK BRI

     Ini pengalaman saya pada saat tes kerja di Bank BRI, mungkin banyak juga teman-teman yang lagi mencari kerja tapi belum pernah mengikuti tes kerja sama sekali. Semoga artikel saya bisa menjadi gambaran buat tema-teman yang mau melaksanakan tes di Bank BRI.


      Saya lulusan dari universitas di surabaya dengan program studi manajemen informatika, Awalnya saya bersama teman saya datang ke jobfair dan menaruh beberapa lamaran di stand perusahaan, salah satunya di  Bank BRI, Saya menaruh lamaran di Bank BRI mendaftar sebagai Admin Staff, saat di stand saya ditanyai beberapa pertanyaan oleh penjaga stand Bank BRI. Pertanyaannya hanya sedikit yang saya ingat pertanyaannya "berasal dari universitas mana?, ambil jurusan apa?, konsentrasi di program studinya apa?". setelah selesai saya pergi pulang. Setelah satu mingguan saya dapat telfon dari Bank BRI, saya di suruh datang ke kantor BRI pada hari sabtu pukul 07.00 untuk mengikuti tahapan tes dan saya di suruh membawa peralatan tulis. Hari sabtu pun tiba saya berangkat jam 6 dari rumah ke kantor Bank BRI. Pas saya sampai di kantor Bank BRI sudah banya peserta tes yang datang, setelah jam 07.00 peserta yang datang kira-kira 150an orang. Pada saat itu kita peserta tes di bagi menjadi dua gelombang di karenakan ruangan untuk tes tidak bisa menampung, saya kebagian gelombang ke dua saya pun menunggu di depan kantor. Saat menunggu semua peserta di beri 3 lembar kertas untuk mengisi data, setelah sekita 1,5 jam menunggu peserta gelombang pertama keluar. Gelombang ke dua pun masuk ke kantor BRI, saya mendapat bangku paling belakang setelah semua duduk saya dan peserta lain mendapat penjelasan dari pihak rekrutmen tentang tahapan-tahapan tes di Bank BRI. Setelah selesai tentang penjelasan kita di kasih satu lembar kertas soal bolak-balik jumlah soal ada 30an, di dalam soal tersebut ada beberapa bagian soal. Jadi pada bagian pertama 15 soal berisi gambar-gambar pola seperti gambar di bawah ini:

Sumber Gambar : malemminggu.wordpress.com

dan dibagian kedua ada soal yang isinya campur antara gambar bidang, angka dan sebuha kalimat. Jadi untuk bagian soal kedua cara mengerjakannya saya dan peserta lainnya di pandu oleh tim rekrutmen, di soal tes yang ini memerlukan konsentrasi untuk bisa menjawab soalnya. Saya beberapa kali tidak konsentrasi mendengarkan perkataan tim rekrutmen akhirnya ada beberapa soal yang tidak terjawab. Setelah selesai, semua lembar soal di kumpulkan, saya dan peserta lain tetap di dalam untuk menunggu hasil tes tadi. Selama menunggu hasil tes ada pendataan tinggi badan jadi semua peserta di panggil satu persatu buat di ukur tinggi badannya tinggi badan saya 168cm. Setelah di data semua tinggi badan peserta, saya dan peserta lain menunggu sekitar 15menit, lalu pengumuman langsung di bacakan oleh tim rekrutmen Allhamdulillah saya di panggil sebagai peserta yang lolos tes pertama. Dari sekitar 75 peserta tes di ambil sekitar 27 orang, setelah di umumkan yang lolos tes pertama, tim rekrutmen memberi informasi bahwa yang sudah lulus tes tahap awal tetap di tempat untuk melakukan tes berikutnya. Saya beserta pesrerta lain tetap di dalam lalu tim rekrutmen memanggil peserta yang lolos pada gelombang pertama untuk masuk juga. Jadi total sekitar ada 50 orang lebih peserta dalam ruangan. Di tahap berikutnya ini saya dan peserta lainnya di beri beberapa lembar soal pilihan ganda mungkin isinya ada sekitar 150an soal. Di soal ini isinya sebuah pernyataan jadi jawaban di soal ini benar semua kita tidak perlu takut salah, kalau menurut saya ini soal untuk mengetahui keperibadian peserta. Jadi di dalam soal sekita 150an itu ada beberapa soal yang sama jadi satu soal bisa muncul 4 kali. Setelah tes tentang keperibadian itu selesai, tes selanjutnya tes Papi Kostick awalnya saya tidak tahu nama tesnya, saya baru tahu nama tesnya saat menulis artikel ini gambar lembar jawabannya seperti gambar di bawah :

Sumber Gambar : fqdhakbar.tumblr.com

Setelah selesai tes Papi Kostick saya dan peserta lain diberi lagi selembar kertas yang berisi deretan angka, nama tesnya tes Pauli (Tes Koran), di tes ini tiap colom angka dari bawah ke atas di kasih waktu 15 detik untuk mengerjakan, tim rekrutmen tiap 15 detik memberi perintah "berhenti pindah colom berikutnya" jadi di sini saya di tuntut konsentrasi untuk menjumlahkan angka-angka tersebut, Contoh tes Koran seperti gambar di bawah :

                                     Sumber Gambar : octameliapurnamasari.wordpress.com

Selanjutnya tes tulis terakhir yaitu tes menggambar, disini saya dan peserta lain diberi dua lembar kertas kosong. Selanjutnya tim rekrutmen memberikan arahan agar menggambar di dua kertas tersebut, di kertas pertama saya dan peserta lain di suruh menggambar orang yang melakukan kegiatan dan di kertas kedua di suruh menggambar rumah dengan pohon, Peraturan di tes ini tidak boleh ada penghapus jadi di meja hanya ada pensil dan bolpoin. Contoh gambar seperti di bawah :

  
Sumber Gambar : tespsikotes.com

Setelah tes tulis semua selesai di laksanakan pada bagian akhir ada wawancara dengan tim rekrutmen. Jadi setiap wawancara di panggil dua orang secara bersamaan, pertanyaan yang di ajukan pada saya saat wawancara pada umumnya yaitu seperti disuruh menjelaskan diri saya, menjelaskan tentang keluarga saya, pengalaman kerja atau organisasi dll. Setelah semua tes selesai saya dan peserta lain di bolehkan pulang, Pengumuman untuk tes tersebut menunggu selama 1 minggu dan saya tidak lolos tes tersebut belum rezki saya di BRI. Untuk lama waktu yang di butuhkan untuk semua tes tersebut, saya berangkat dari rumah jam 6 pagi pulang dar kantor BRI jam 3 sore ya itu tidak full tes ada jeda istirahat, 

Sekian penglaman saya tes di Bank BRI mungkin bisa membantu teman-teman mendapat gambaran tesnya, mohon maaf mungkin kalo banyak kekurangan atau salah ketik.

TERIMA KASIH BUAT TEMAN-TEMAN YANG SUDAH MEMBACA SEMOGA KITA DI BERI KESUKSESAN OLEH ALLAH DALAM SEGALA HAL AMIN. 

   








Kali ini saya akan berbagi tips untuk membuat deck bagi kalian yang baru bermain Clash Royale, Saya bukan pro player Clash Royale jadi maaf...